Rabu, 17 April 2013

Sistem Persamaan Linear Matriks

    Materi kali ini ialah pembahasan tentang Sistem Persamaan Linear atau biasa disingkat SPL. Namun SPL yang kali ini kita bahas ialah Sistem Persamaan Linear dalam bentuk Matriks.
Sebelum masuk lebih jauh alangkah baiknya kita mengetahui apakah SPL itu.
   
 Pengertian Dasar SPL

     Persamaan linear adalah sebuah persamaan aljabar, yang tiap sukunya mengandung konstanta, atau perkalian konstanta dengan variabel tunggal. Persamaan ini dikatakan linear sebab hubungan matematis ini dapat digambarkan sebagai garis lurus dalam Sistem koordinat Kartesius.
Contoh grafik dari suatu persamaan linear dengan nilai m=0,5 dan b=2 (garis merah).


     Bentuk umum untuk persamaan linear adalah
     Dalam hal ini, konstanta m akan menggambarkan gradien garis, dan konstanta b merupakan titik potong garis dengan sumbu-y. Persamaan lain, seperti x^3, y^1/2, dan xy bukanlah persamaan linear.

from : sini

untuk kelanjutannya ,yaitu Sistem Persamaan Linear dalam matriks bisa diambil disini ,monggo .
Materi Sistem Persamaan Linear Matriks

Minggu, 14 April 2013

Materi Matematika Matriks & Determinan STTPLN


         Jumpa lagi ama ane kawan ,karena bingung mau posting apa buat lengkapin tugas organisasi komputer sttpln, jadi deh posting ini aja ane tidak lain tidak bukan materi  paling bikin kalian bikin melek ama semangat kuliah. Yoi dia adalah materi Matematika Terapan II atau yang biasa kalian "Mater 2 sttpln ".

        Oke ga usah banyak omong lagi deh, langsung aja dinikmatin ya kawan ,materi matematika kali ini ialah BAB Matriks & Determinan .cekibrott!!

Pengertian Matriks

       Dalam matematika, matriks adalah kumpulan bilangan, simbol, atau ekspresi, berbentuk persegi panjang yang disusun menurut baris dan kolom. Bilangan-bilangan yang terdapat di suatu matriks disebut dengan elemen atau anggota matriks. Contoh matriks dengan 2 baris dan 3 kolom yaitu


Pemanfaatan matriks misalnya dalam menemukan solusi sistem persamaan linear. Penerapan lainnya adalah dalam transformasi linear, yaitu bentuk umum dari fungsi linear, misalnya rotasi dalam 3 dimensi.
Matriks seperti halnya variabel biasa dapat dimanipulasi, seperti dikalikan, dijumlah, dikurangkan dan didekomposisikan. Dengan representasi matriks, perhitungan dapat dilakukan dengan lebih terstruktur.



from : here

Materi Yang Harus Dikuasai

      Oke ,Setelah kita tahu dasar dan materinya kembali lagi ke inti dari pelajaran matriks dan determinan yang kita pelajari ,materi yang harus dikuasai dalam pelajaran ini ialah :

1) Pengertian Matriks
2) Matriks Matriks Khusus
    - Matriks Bujur Sangkar
    - Matriks Segitiga Atas
    - Matriks Segitiga Bawah
    - Matriks Diagonal
    - Matriks Identitas
    - Transpose Matriks
    - Matriks Simetris
3) Operasi Aritmatik Matriks
   - Kesamaan
   - Perkalian Dengan Skalar
   - Penjumlahan A+B
   - Perkalian Matriks
4) Determinan Matriks
   - Metode Ekspansi Laplace
   - Metode Chio
5) Sifat Sifat Determinan Matriks
6) Dekomposisi Matriks dan Determinan
   - Metode Crout
   - Metode Doolitle

Untuk selengkapnya modul bisa disedot di sini ya
Modul Matematika Terapan II:Matriks & Determinan

Minggu, 07 April 2013

Alasan-alasan yang muncul kalau " TELAT "



Telat adalah bagian dari kebudayaan Indonesia . Agan belum menjadi masyarakat Indonesia yang sejati kalo Agan belum pernah telat . Hal ini lebih penting lagi kalau tinggal di Jakarta. Keadaan jalan yang sungguh sulit diprediksi dan berbagai anomalitas lalu lintas lainnya membuat telat adalah sebuah bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita. Nah, kalo sudah telat, biasanya akan banyak keluar excuse alias alasan dari mulut pihak yang telat.
Berikut adalah alasan-alasan yang biasa digunakan oleh orang telat.

1. “Gila, Di [Isi Nama Jalan] Macet Banget!”
Ini adalah sebuah alasan yang paling sering digunakan oleh orang ketika telat, sampai-sampai kalo kamu menggunakan alasan ini ketika telat sekolah, palingan guru kamu cuma bilang, “Jakarta emang macet, kenapa gak berangkat lebih pagi?!”. Sesungguhnya, terkadang jalanan di Jakarta memang aneh. Jalanan yang biasanya gak macet sekalipun bisa tiba-tiba jadi macet luar biasa dengan ajaibnya. Jadi yah…sebasi-basinya alasan yang satu ini, sampai kapanpun akan tetap valid jika dikatakan di Jakarta.

2. “Wah Sorry Men, Gue Harus Nganter Nyokap/Bokap/Adek Gue Dulu”

Alasan ini banyak digunakan orang karena kamu gak bisa marah dong kalo dia harus nganter anggota keluarganya ke suatu tempat terlebih dahulu. Kalo kamu sampe marah, dia bisa bilang “Yah, itu kan nyokap gue. Moso gak gue anterin?!” Nah sekarang jadi kamu yang salah kan. Alasan ini bisa dikatakan sebagai salah satu alasan pamungkas, karena agak sulit juga dikorek kebenarannya. Ya bisa aja sih kalo mau, tapi kamu jadi kesannya gak percayaan gitu.

3. “Wah Ada Demo nih di [Masukkan Nama Jalan]“

Ini adalah alasan yang populer setelah tahun ’98, sebuah masa dimana demo di jalan raya mulai ngetrend. Alasan ini cukup beresiko karena yang namanya demo biasanya selalu masuk berita, dan dengan demikian gampang sekali dikroscek. Kalo mau pake alasan seperti ini, ada baiknya memang saat ada demo beneran.

4. “Banjir!”

Alasan ini hanya berlaku bagi orang yang memang tinggal di daerah-daerah banjir, seperti misalnya Pulo Raya, Kelapa Gading, atau Pluit. Kalo kamu tinggal di daerah yang hampir gak pernah banjir seperti misalnya Cinere gitu, pastinya alasan kamu ini akan jadi kurang valid. Gunakan alasan ini dengan cerdas.

5. “Ada Problem Nih…”

Ini adalah alasan yang biasa digunakan orang ketika dia sudah telat lama sampe ditelpon dan ditanya posisinya oleh pihak-pihak yang menunggu. Biasanya alasan ini keluar kalo si orang yang telat emang telat tanpa alasan yang valid dan dia belum menyiapkan alasan. Alasan ini akan menimbulkan kesan misterius, tapi sekaligus memberikan waktu bagi si orang telat untuk mengarang cerita yang keren.

6. “Sorry sorry. Udah Lama Yah?”

Sesungguhnya yang satu ini bukan alasan dan lebih ke basa-basi aja sih. Ada baiknya sih sebelum kamu berbasa-basi seperti ini, kamu lihat jam dulu dan menilai sendiri: sudah berapa lama kamu telat. Kalo kamu telat lebih dari satu jam, lebih baik kamu diem aja dan langsung traktir makan orang yang kamu biarkan menunggu itu.

source

Penjumlahan & Pengurangan Bilangan Biner

1. PENJUMLAHAN BILANGAN BINER

Ada 4 kondisi dalam penjumlahan bilangan biner
(0+0, 1+0, 0+1, 1+1)

dimana
0 + 0 = 0
1 + 0 = 1
0 + 1 = 1
1 + 1 = 0 (carry out 1)

Maksut dari Carry out, hasilnya tidak bisa memuat lebih dari 1 digit. Tetapi disimpan kedalam kolom sebelah yang lebih tingginilainya.

Contoh pada bilangan desimal

2 + 7 = 9 (CaryOut = 0)
15 + 8 = 23 (CaryOut = 1)

Yang dimaksud Carry Out adalah penyimpanan angka, lihat contoh diatas. 2+7=9 CarryOut = 0 karena tidak ada bilangan yang disimpan. 15+8=3 sisa 1, 1-nya digantung diatas , lalu 1+1=2, jadi hasilnya 23. 1 yang digantung diatas itulah yang disebut CarryOut.

Contoh pada bilangan biner.


2. PENGURANGAN BILANGAN BINER

kondisi yang muncul pada pengurangan bilangan biner
(0-0, 1-0, 0-1, 1-1)
 
dimana 
0 - 0 = 0
0 - 1 = 1 borrow 1 (jika masih ada angka di sebelah kiri)
1 - 0 = 1
1 - 1 = 0
maksut dari borrow di sini ialah peminjaman satu digit angka dari  kolom sebelah yang memiliki nilai lebih besar agar hasil pengurangan mencukupi

contoh pada bilangan desimal

37 - 32 = 5 (borrow 0)
23 - 17 = 6 (3 borrow 1 dari angka 2) 

pada perhitungan pertama tidak ada proses meminjam (borrow) angka yang lebih besar karena hasil pengurangan di digit belakang sudah mencukupi untuk dikurangkan dengan bilangan pengurangnya ,sementara pada perhitungan ke-2 ada proses peminjaman karena 3 tidak mencukupi dikurangkan dengan 7.

Contoh pada bilangan biner.